Pages

Minggu, 04 Januari 2015

Kapan Kita Harus Tidur?

Imam Ali as berkata, "Pecinta dunia adalah orang yang tidur dalam keadaan kenyang dan banyak tidur akan merusak jiwa dan membawa madharat".

Tidur Gaflah adalah tidur disaat acara-acara keagamaan.

Tidur yang celaka adalah tidur disaat waktu sholat.

WARNA HIJAU: TIDUR QAILULAH adalah tidur sebelum dzuhur sampai masuk waktu dzuhur dan setelah Salat Dzuhur sampai waktu ashar. Ini jenis tidur yang sunnah. Tidur ini akan menghilangkan kemalasan dan menguatkan daya ingat.

WARNA COKLAT: TIDUR GHAILULAH adalah tidur di penghujung hari (menjelang tenggelamnya matahari)  yang akan menyebabkan sakit, bahkan kematian.

WARNA MERAH MUDA: TIDUR AILULAH adalah tidur antara terbitnya fajar shodiq dengan terbitnya matahari. Tidur semacam ini sangat buruk dan tercela, serta menyebabkan kemiskinan dan kuningnya wajah.

WARNA MERAH: TIDUR HAILULAH adalah tidur setelah dzuhur atau waktu dzuhur. Karena ia pemisah antara dzuhur dan salat. Disebut HAILULAH karena menunda-menunda salat awal waktu adalah perbuatan yang tidak terpuji dan tidur diwaktu tersebut sangat buruk.

WARNA BIRU: TIDUR TUKHSHAH adalah tidur setelah waktu isya'. Tidur semacam ini menyebabkan bertambahnya energi dan rezeki yang berkah. Tidur setelah Salat Isya' sampai pertengahan malam sebanding dengan tidur 3 jam mulai pertengahan malam sampai masuk waktu subuh.

WARNA KUNING: TIDUR FAILULAH adalah tidur setelah terbit matahari yang akan berakibat kemalasan dan lemahnya daya ingat.

Adapun berapa jam kita harus tidur bisa liat gambar dengan batasan warna-warnanya.

Itulah waktu-waktu tidur berdasarkan riwayat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar